Popular Articles

December 12, 2024

5 Jenis Training dan Pelatihan Karyawan Yang Wajib Diadakan

jenis-training-untuk-karyawan

Jenis Training Karyawan – Untuk bertahan dalam lingkungan yang semakin kompetitif, karyawan yang selalu terbaharui pengetahuan dan keahliannya adalah aset penting bagi perusahaan. Cara untuk meng-upgrade pengetahuan dan keahlian itu adalah lewat training karyawan.

Training karyawan adalah program yang dibuat agar pengetahuan, keahlian, keterampilan teknis, dan efisiensi karyawan dalam mengerjakan tugas menjadi lebih baik. Sifatnya berkala, tidak berkelanjutan. Training karyawan diberikan baik kepada karyawan baru, maupun yang sudah lama bekerja di perusahaan.

Perbedaan Antara Training Karyawan Dengan Pengembangan Karyawan Training Untuk Karyawan

training karyawan berbeda dengan pengembangan karyawan. Training karyawan diselenggarakan oleh perusahaan untuk meningkatkan pengetahuan dan keahlian karyawan, sesuai dengan kebutuhan perusahaan atau persyaratan pekerjaannya saat ini. Sementara pengembangan karyawan mempersiapkan mereka untuk pekerjaan yang berbeda di masa depan.

Tujuan Training karyawan

Karena merupakan investasi, training karyawan haruslah memberikan hasil yang menguntungkan bagi perusahaan. Tujuan langsung training karyawan adalah memberikan atau meningkatkan keahlian karyawan. Keahlian yang dimaksud adalah keahlian yang mereka butuhkan untuk menjadi karyawan yang lebih baik dan menghasilkan keuntungan finansial.

Training karyawan juga bertujuan menciptakan tempat kerja yang mendukung, di mana karyawan tahu mereka dihargai. Mereka juga harus merasa lebih puas dalam pekerjaan mereka. Bagaimana itu bisa terjadi? Hal itu tampak dalam pencapaian tujuan-tujuan training karyawan berikut ini.

Memotivasi dan Memperbesar Tingkat Keterlibatan Karyawan Training Untuk Karyawan

Rasa dihargai datang ketika perusahaan memberikan keahlian baru atau meningkatkannya lewat training karyawan, menghadirkan alat-alat dan teknologi terkini untuk membantu pekerjaan, memberikan promosi, dan memenuhi potensi karir karyawan. Karyawan yang merasa dihargai termotivasi untuk bekerja lebih baik, loyal, terlibat, dan antusias.

Meningkatkan Efisiensi Training Untuk Karyawan

Ketika karyawan memiliki keterampilan teknis yang diperlukan untuk melakukan pekerjaannya dengan efisien dan lancar, seperti yang diberikan dalam training karyawan, mereka akan lebih produktif. Karyawan yang kompeten dan dibekali dengan praktik-praktik terbaik industri terkini juga akan memiliki tingkat kecelakaan kerja yang rendah.

Menciptakan Karyawan Berkeahlian Tinggi Jenis Training Untuk Karyawan

Training karyawan memberikan kesempatan bagi karyawan untuk memperluas wawasan dan pengetahuan mereka. Dengan membantu mereka menyadari kelemahan diri dan mengatasi kelemahan itu, kemudian meningkatkan keahlian mereka. Keahlian yang tinggi memungkinkan karyawan untuk lebih mandiri dalam bekerja.

Menekan Tingkat Pergantian Karyawan jenis Training Untuk Karyawan

Training karyawan memberikan konteks kepada peran karyawan, sehingga karyawan memahami setiap aktivitas kerjanya mendukung misi perusahaan yang lebih luas. Karyawan yang tidak memiliki pemahaman ini cenderung merasa haknya tidak dipenuhi perusahaan. Hal ini dapat mengendurkan motivasi dan menjurus pada hengkangnya karyawan dari perusahaan.

 Tentang Risconsulting

  • Risconsulting, konsultan training yang berfokus pada pengembangan SDM untuk peningkatan karakter, soft skill, pengetahuan untuk performa karyawan atau individu di tempat kerja. Risconsulting memiliki program training Offline maupun Online sekaligus  yang akan meningkatkan produktivitas individu dalam organisasi atau perusahaan.
  • Program training Risconsulting merancang konten training sesuai kebutuhan perusahaan (custome content). Sementara program offline memformulasikan dengan baik setiap session nya untuk mendapat insight dari fungsi yang berbeda di dalam satu organisasi. Komunikasi dua arah menjadikan sistem pelatihan menjadi lebih intensif, sehingga coach akan semakin mudah menggali permasalahan dan menstrukturkan pikiran klien sehingga produktifitas klien semakin prima.Untuk selengkapnya, silakan kunjungi Kontak atau Cs kami unruk mendapatkan program training yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan Anda dan akan mengupgrade time ataupun karyawan Anda!

Kami adalah solusi kreatif untuk
kapabilitas & kapasitas di era digital.

Capai tujuan bisnis Anda bersama tim ahli kami.
Klik tombol di bawah untuk konsultasi gratis.

Mulai Konsultasi Gratis

Company

  • Tentang Kami
  • Solusi
  • Event
  • Blog
  • Hubungi Kami
Risconsulting

Podomoro City Blok
Garden Shopping Arcade Blok B/8DH
Jakarta Barat - 11470

info@ris.co.id
(021) 278 99 508