January 12, 2026
Pernahkah Anda merasa sibuk seharian mengerjakan semua pekerjaan mendesak yang harus segera Anda selesaikan di kantor, membalas puluhan email, dan lembur hingga malam, tapi saat perjalanan pulang Anda justru merasa hampa karena pekerjaan paling penting untuk masa depan karier Anda malah belum tersentuh sama sekali?
Seringkali kita terjebak dalam ilusi bahwa "sibuk" sama dengan "produktif". Padahal, kuncinya bukan pada seberapa banyak yang Anda kerjakan, melainkan pada kemampuan manajemen waktu dengan membedakan mana yang harus dilakukan sekarang dan mana yang sebenarnya hanya sebuah interupsi.
Mari kita mundur sejenak dan berkenalan dengan Dwight D. Eisenhower. Sebelum menjadi Presiden Amerika Serikat ke-34, dia adalah seorang jenderal bintang lima yang menghadapi tekanan luar biasa. Eisenhower pernah mengutip seorang rektor universitas dalam pidatonya: "Saya memiliki dua jenis masalah: yang mendesak “urgent” dan yang penting “important”. Yang mendesak tidaklah penting, dan yang penting tidak pernah mendesak".
Situasinya jelas, di sini Eisenhower memiliki waktu 24 jam yang sama dengan kita, tapi tanggung jawabnya menyangkut nasib jutaan orang.
Masalah muncul ketika kita, seperti halnya seorang profesional sibuk, sering menganggap "mendesak" dan "penting" sebagai sinonim. Padahal, tugas mendesak adalah tugas yang menuntut perhatian segera dan menyebabkan stres jika ditunda, sedangkan tugas penting adalah tugas yang berkontribusi pada tujuan jangka panjang kita.
Pertanyaannya, bagaimana agar kita tidak terjebak mengerjakan hal-hal yang mendesak tapi tidak penting, sehingga melupakan tujuan besar kita?
Eisenhower tidak sekadar bekerja keras; dia bekerja dengan strategi membagi tugas ke dalam empat kuadran,:
1. Mendesak & Penting: Lakukan segera - deadline ketat.
2. Tidak Mendesak & Penting: Jadwalkan - kunci kesuksesan jangka panjang.
3. Mendesak & Tidak Penting: Delegasikan - gangguan.
4. Tidak Mendesak & Tidak Penting: Hapus “pemborosan waktu”.
Bagaimana Eisenhower Matrix dapat diterapkan di pekerjaan?
Mari kita baca bersama kisah Andi, seorang Manajer Proyek yang kewalahan. Andi mencoba memetakan tugasnya:
• Kuadran 1. Lakukan : Andi harus menyelesaikan "Revisi proposal proyek klien" sore ini. Jika tidak, ada konsekuensi fatal.
• Kuadran 2. Jadwalkan : Andi memasukkan "Merancang strategi tim kuartal depan". Ini tidak mendesak hari ini, tapi inilah kunci sukses kariernya. Menurut prinsip Eisenhower, kuadran inilah kunci kesuksesan akademik dan profesional.
• Kuadran 3. Delegasikan : Andi sering diganggu permintaan data administrasi sepele atau rapat yang tidak relevan. Solusinya? Andi mendelegasikan tugas ini kepada timnya atau menolaknya dengan sopan agar bisa fokus.
• Kuadran 4- Hapus : Andi sadar ia sering mengecek media sosial atau terlibat gosip. Ini harus dihapus dari daftar tugas karena hanya menghambat tujuan.
Jangan Biarkan Waktu Mengatur Anda, Andalah yang Mengaturnya
Memahami teori Matriks Eisenhower adalah langkah awal, namun menerapkannya secara konsisten membutuhkan latihan dan perubahan pola pikir “mindset”. Sama seperti inovasi yang membutuhkan keberanian untuk memulai langkah kecil, manajemen waktu juga membutuhkan disiplin untuk membatasi maksimal 10 tugas per kuadran agar tetap fokus.
Apakah Anda siap berhenti sekadar menjadi "sibuk" dan mulai mencetak prestasi nyata?
Mulailah Langkah Perubahan Bersama risconsulting
Di risconsulting, kami percaya bahwa produktivitas bukan hanya tentang teori di atas kertas, melainkan skill yang harus dilatih. Melalui Pelatihan Manajemen Waktu, kami akan membantu Anda dan tim untuk tidak hanya memahami Matriks Eisenhower, tetapi juga mempraktikkannya dalam simulasi dunia kerja yang nyata.
Jangan biarkan potensi tim Anda habis dimakan rutinitas yang tidak produktif.
Daftarkan diri Anda atau tim Anda sekarang dalam program pelatihan kami!
Kunjungi situs web risconsulting : https://risconsulting.id/public-classes untuk melihat jadwal Pelatihan Manajemen Waktu serta berbagai Pelatihan Umum “Public Training” lainnya, mulai dari Innovation, Design Thinking, hingga pengembangan Soft Skills yang dirancang untuk mengakselerasi karier Anda.
Related Tags

Kami adalah solusi kreatif untuk
kapabilitas & kapasitas di era digital.
Capai tujuan bisnis Anda bersama tim ahli kami.
Klik tombol di bawah untuk konsultasi gratis.

Company

Podomoro City
Garden Shopping Arcade Blok B/8DH
Jakarta Barat - 11470
info@ris.co.id
(021) 278 99 508